Para Pemain Arsenal Seperti Ketakutan Saat Hadapi Southampton
Theo Walcott, mantan pemain Arsenal yang kini berkostum Southampton mengaku aneh melihat para pemain Arsenal sepanjang laga. Menurut pengelihatannya, tim arahan Mikel Arteta tampak seperti ketakutan.
Adapun pertandingan lanjutan Premier League tersebut berlangsung pada Kamis dinihari WIB tadi (17/12) di Emirates Stadium.
Saat laga baru berjalan 18 menit, gawang Bern Leno sudah kecolongan oleh mantan pemain Arsenal, Theo Walcott. Gol tersebut secara otomatis mengubah kedudukan jadi 0-1 keunggulan tim tamu.
Untung saja bagi tuan rumah, karena pada awal babak kedua, Pierre-emerick Aubameang berhasil mencetak gol balasan yang mengubah kedudukan menjadi imbang 1-1.
Nahasnya bagi Arsenal, karena tak lama berselang setelah gol penyama kedudukan tersebut, Gabriel Magalhaes mendapat kartu kuning kedua dari wasit yang membuat sang pemain harus pergi dari pertandingan.
Bermain dengan 10 pemain saja di sisa pertandingan membuat Arsenal tidak bisa berbuat banyak, tapi paling tidak mereka mampu menahan gempuran Southampton, sehingga skor imbang 1-1 tak berubah.
Nah, selepas pertandingan, Theo Walcott berbicara mengenai performa mantan timnya tersebut. Menurut pemain berusia 31 tahun ini, para penggawa Arsenal tampak merasakan ketakutan sepanjang laga.
“Saya merasakan ketakutan yang sangat besar dari Arsenal pada malam ini, jujur saja,” ujar Walcott, yang juga pernah memperkuat Arsenal, kepada Amazon.
Menariknya, pelatih Mikel Arteta yang pernah menjadi rekan satu tim Walcott di Arsenal dulu sempat berbincang dengan sang pemain selepas pertandingan.
Arteta mengaku bahwa Walcott tak pernah menyinggung masalah ketakutan para pemainnya dalam perbincangan singkat tersebut. Fakta itu membuat Arteta berasumsi bahwa mungkin saja itu adalah ungkapan perasaan Walcott sendiri.
“Saya tidak tahu. Saya baru mau bilang kalau saya baru saja berbincang dengan dia dan dia tidak pernah menyebutkan soal itu,”
“Dia menyebutkan hal lain tapi tidak pernah menyinggung hal itu. Saya tidak tahu apakah dia mengatakan tentang perasaannya,” ujar Arteta dalam konferensi pers pasca laga, dikutip dari Goal International.
Apapun itu, yang jelas hasil imbang ini membuat Arsenal tidak kunjung beranjak dari posisi ke-15 pada klasemen sementara.